inShot.id | Kepolisian Resort Ciamis menutup akhir tahun 2025 dengan langkah kreatif dan partisipatif. Melalui momentum refleksi akhir tahun, Polres Ciamis resmi menggelar lomba film pendek bertema “Polisi Baik Harapan Masyarakat”.
Kegiatan ini dirancang sebagai ruang ekspresi terbuka bagi masyarakat Tatar Galuh Ciamis, khususnya generasi muda dan insan kreatif, untuk menuangkan gagasan melalui film pendek.
Polres Ciamis menilai pendekatan visual dan naratif mampu menyampaikan pesan sosial secara lebih kuat, humanis, dan mudah diterima oleh publik luas.
Kapolres Ciamis, AKBP H. Hidayatullah, secara langsung mengajak masyarakat untuk tidak melewatkan kesempatan tersebut. Ia menegaskan bahwa lomba ini bukan sekadar kompetisi, melainkan bagian dari upaya membangun hubungan yang lebih dekat antara Polri dan masyarakat.
“Kami mengajak seluruh masyarakat Tatar Galuh Ciamis untuk turut antusias mengikuti lomba film pendek ini,” ujar AKBP H. Hidayatullah.
“Tunjukkan karya terbaikmu untuk perubahan Kabupaten Ciamis yang lebih baik dan dapatkan hadiahnya hingga puluhan juta rupiah,” tuturnya.
Pendaftaran lomba film pendek ini dibuka untuk umum. Peserta diwajibkan mengikuti petunjuk teknis serta peraturan lomba yang telah ditetapkan panitia. Seluruh proses registrasi dilakukan secara daring melalui formulir resmi yang telah disediakan oleh Polres Ciamis.
Bagi masyarakat yang berminat mengikuti lomba, informasi lengkap terkait syarat, ketentuan, serta mekanisme pendaftaran dapat diakses melalui tautan resmi pendaftaran sebagai berikut: https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLScZN-1g071dctRujtEXaEzFCZGGWeWr_sj6qRimj4IPqAaF5w/viewform?usp=dialo












