INSHOT.ID | Emil Audero diprediksi bakal menjadi kiper utama Timnas Indonesia untuk laga uji coba kontra Chinese Taipei dan Lebanon pada FIFA matchday September 2025.
Pemain kelahiran Mataram tersebut menjadi satu-satunya penjaga gawang Tim Garuda yang bermain di luar negeri dalam skuad yang dipanggil sang Pelatih Patrick Kluivert sekarang ini.
Kiper yang kini membela Cremonese ini dipanggil bersama dua pemain lainnya, yaitu Ernando Ari Sutaryadi dari klub Persebaya Surabaya serta serta kiper Borneo FC Nadeo Argawinata.












